Jumat, April 10, 2009

Penyakit Buatan Sendiri


Dari pengamatan saya sejak tahun 1980 buka praktek umum, saya menemukan ada banyak penyakit yang sebenarnya tidak perlu terjadi tetapi terjadi juga dan pasien mengidap penyakit yang dibikin sendiri.

Penyakit buatan sendiri artinya sudah tahu tetapi dikerjakan juga sehingga menimbulkan penyakit, sekitar 13 penyakit. Suatu jumlah yang cukup banyak terjadi dan bisa bertambah lagi kalau ditambah dengan penggunaan Obat Narkoba dan Jarum suntik yang dipakai berramai-ramai.

Setelah saya hitung, saya terkejut juga karena jumlahnya cukup banyak, seperti di bawah ini:

**
1. Alergi. 
Yaitu tidak tahan terhadap sesuatu sehingga menimbulkan reaksi tubuh yang tidak diinginkan.
Alergi disebabkan oleh Alergen ( penyebab alergi ). Alergen dapat berupa: obat-obatan, kosmetik, cat rambut dll.
Misalnya sudah tahu kalau ia makan obat yang mengandung Antalgin ( obat pereda demam dan sakit ) badannya akan gatal-gatal, toh di minum juga karena malam hari ia demam dan beli obat di warung tetangga. Ia tidak tahu tablet itu mengandung Antalgin

2. Badan tidak Fit.
Gejalanya ngantuk, badan lemes, pikiran tidak konsentrasi, tidak gairah kerja, mirip Handphone yang Low batere.
Penyebab yang terbanyak karena tidur larut malam sehingga kurang tidur. Tidur seharusnya 30 % dari 24 jam setiap hari atau perlu tidur 8 jam/24 jam tidak terpenuhi, misalnya karena: melihat siaran TV ( sepak bola, film dari TV kabel dll ). Padahal besok pagi mereka harus tetap bekerja atau mencari nafkah. Bagaiman mau kerja kalau Low batere yang sebentar lagi Matot ( mati total )?

3. Darah Tinggi ( Hipertensi ).
Penyakit ini memang ada faktor keturunan ( genetik ), dari sononya ( orang tua, kakek, nenek ) sudah ada bakat, tetapi hal ini dapat makin parah dengan pola makan yang tidak sehat, seperti:
Makan makanan berlemak. Ada pasien saya yang setiap Lunch di Kantin Kantornya, lauknya kalau bukan sate Kambing, ya Gulai kambing. Begitu selama 5 tahun. Kadar Koletserolnya tinggi sekali dan ini dapat menyebabkan tekanan darah yang meninggi dan sukar turun hanya dengan minum obat kalau pola makannya tidak dirubah.
Bisa juga senang makan yang terlalu asin yang mengandung garam Dapur ( Na Cl ) yang senang megikat air ( H2O ) sehingga volume cairan tubuh mennggi dan perlu tekanan darah yang meninggi juga .

4. Gangguan Penglihatan.
Terjadi terutama pada karyawan/wati yang bekerja sebagai Operator ( Komputer ( Kasir, Sekretaris, Programer dll ) selama berjam-jam atau pada jam kerja sepanjang hari tanpa ada waktu istirahat bagi matanya.
Hal ini dapat dicegah dengan:
Istirahat dengan melihat benda yang jauh ( keluar jendela ruangan ), setelah 1 jam bekerja atau pindah tempat beberapa menit ( ke Toilet, ambil minuman dll ).
Pasang Screen di depam layar Monitor Komputer agar paparan sinar Monitor menjadi redup dan bagus untuk penglihatan atau atur kekontrasan layar Monitor.

5. Gigi Berlubang ( Caries dentis ).
Terjadi terutama pada anak-anak yang masih mempunyai Gigi Susu ( yang tidak punya akar ) dan akan lepas sekitar usia 7 tahun dan diganti dengan Gigi Tetap. Caries dentis ini terjadi karena:
Tidak gosok gigi setelah makan sehingga sisa makanan melekat pada permukaan email gigi.
Kebiasaan makan yang manis-manis yang banyak mengandung Glukose ( permen, dodol dll ) dan tidak secepatnya kumur-kumur atau gosok gigi.
Caries dentis menyebabkan gigi berwarna hitam dan dapat menurunkan penampilan diri.

6. Hipoglikemi ( kadar gula darah turun ).
Hal ini sering terjadi pada pasien Kencing manis ( Diabetes mellitus ).
Pasien ingin cepat sembuh sehingga, ia tetap minum tablet anti diabet tetapi makan pagi sedikit atau tidak makan. Efek obat ini akan menurunkan kadar Glukose darah dengan cepat kalau pasien tidak makan seperti biasanya. Pasien akan mengeluh: badan lemes, gemetar, pusing, sesemutan dan sebentar lagi akan pingsan ( koma diabetikum ), kalau tidak segera minum air gula atau sirop manis untuk segera menaikkan kadar Glukose darahnya. Hal ini pernah saya jumpai pada pasien yang memanggil saya via telepon ( yang pernah saya posting di Blog ini ). Kami bersyukur pasien tsb dapat tertolong dalam waktu beberapa menit setelah minum air teh manis 2 gelas.

7. Kanker Paru.
Frekwensi penyakit Kanker Paru, Bronchitisk hronis dan TBC paru lebih banyak terdapat pada heavy smoker ( perokok berat, lebi dari 20 batang/hari).
Meskipun sudah tahu dan sudah dilarang untuk merokok toh tetap dilakukan juga. Merokok sejak umur muda dapat diharapkan 15 tahun kemudian akan menderita penyakit tsb. Banyak Pro dan Kontra masalah Merokok ini.
“Serba serbi Merokok” sudah saya poosting di Blog ini.

8. PHS ( Penyakit akibat Hubungan Seksual. ).
Sanggama dengan wanita PSK tanpa Kondom dapat menularkan PHS. 
90% diakibatkan oleh G.O. ( Gonorrhoea ), Kencing nanah, penyakit Agogo ( yang pernah saya posting di Blog ini ). Sudah tahu kalau dilakukan ada resikonya, tetapi toh dilakukan juga dan ada yang merupakan hobi. Wah…repot nih. Bolak balik kena G.O. Penyakitnya tidak sembuh-sembuh. Kalau berobat sembuh dan dilakukan lagi, kena lagi, dst. Penyakitnya dibuat sendiri.

9. Sakit Maag ( Gastritis, Dispepsi ).
Kebiasaan pola makan yang tidak teratur. Seharusnya dalam sehari 3 makan ( pukul 6, 12, 6 ) dan 2 kali Snak ( pukul 10 dan 15 ). Terlambat makan ( kalau makan siang dilakukan pada pukul 15.30, ini makan siang atau makan malam ?). Kejadian seperti ini pernah saya posting dalam Blog ini.
Makan makanan yang terlalu pedas, terlalu asam juga membuat lambung tidak nyaman sehingga timbul Gastritis ( maag ) atau Dispepsi.
Juga mengkonsumsi obat-obat anti nyeri sendi yang diminum waktu perut kosong sering menyebabkan gangguan Lambung. Sebaiknya diminum sesudah makan.
Penyakit Maag ini mudah sembuh tetapi mudah kambuh lagi, karena penyakitnya dibuat sendiri.

10. Penyakit Jamur Kulit ( Dermatomycosis ).
Penyakit ini biasa terjadi pada daerah kulit tubuh yang lembab atau basah, seperti di Lipat Paha, di bawah Payu dara, di Ketiak, dan di sela-sela jari Kaki.
Penyakit in timbul karena memakai pakaian yang ketat ( blue jean dll ) , CD yang terbuat bukan dari bahan katun yang mudah menyerap keringat dan Sepatu yang ketat, tidak berventilasi.
Kulit yang lembab mengakibatkan Jamur Kulit mudah berkembang di permukaan Kulit tadi.
Memakai Celana panjang yang agak longgar, CD dari Katun dan kaus kai yang diganti setiap hari akan lebih baik untuk mencegah penyakit ini. Kalau di rumah memakai Celana pendek, Sarung dan Sandal lebih baik lagi.

11. Resistensi ( kekebalan ) terhadap Antibiotika.
Dapat terjadi akibat minum obat yang diresepkan Dokter tidak dibeli semua atau dibeli setengah resep sehingga penyakit hanya sembuh setengahnya saja. Minggu depan penyakit Ipesnya timbul lagi karena bakteri sudah berkembang biak lagi dan pasien sering menyalahkan Dokter, padahal penyakitnya dibuat sendiri.
Hal ini terjadi biasanya karena:
Ketidaktahuan pasien, atau
Tidak cukup uang untuk beli obat ( meskipun sudah dibuatkan resep obat generik sekalipun ).

12. Sakit Pinggang ( Lumbago ).
Sakit pinggang ini terjadi sering kali karena Posisi duduk yang salah atau seenaknya berjam-jam.
Yang benar Posisi duduk adalah membentuk sudit 90 derajat antara Jok dan Sandaran kursi. Pilihlah Kursi yang ergonomis, sedemikan rupa sehingga posisi duduk 90 derajat.
Setiap jam bangunlah dari duduk sekedar untuk melemaskan otot-otot penyangga tubuh ( musculus erector trunci ) dan melancarkan aliran darah ke seluruh tubuh.

13. Sembelit ( susah b.a.b. ).
Keadaan ini sering terjadi bila tidak mengkonsumsi Sayuran dan Buah-buahan dengan cukup setiap hari dengan alasan tidak suka. Kalau tidak suka buatlah Sayur dan Buah semuanya diblender dan disedot sebelum makan.
Peranan Ibu sangat penting! Bagi kebiasaan b.a.b. putra/i-nya. Biasakanlah mereka mengkonsumsi Sayur dan Buah setiap hari.

Masukan cairan setiap hari minimal 2 liter/ hari perlu dilakukan, sebab ini untuk mengganti cairan tubuh yang keluar dari tubuh kita setiap harinya 1,5 liter melalui Uirne dan 0,5 liter merupakan uap air yang dikeluarkan oleh sistim pernafasan kita.

Bagi para Atlit dan pekerja lapangan jumlah 2 liter ini dapat bertambah banyak tergantung dari aktifitas masing-masing setiap harinya.



16 komentar:

  1. Ternyata dari beberapa 'penyakit buatan sendiri' itu ada satu dua yang menjangkiti saya Dok. :p

    BalasHapus
  2. To PanDe Baik,

    Baru saja saya posting artikel ini, anda sudah kirim komentar.

    Wah ..masih rajin berkunjung nih. Makasih.

    Iya kalau sudah mengerti, maka mencegahnya mudah bukan?

    Yang penting kita sehat.
    Syukur kalau kita sehat dan banyak duit shg kita bisa beramal.

    BalasHapus
  3. Yang paling sering saya alami adalah no 2 (badan tidak fit) karena keseringan main laptop dan internetan di malam hari, no 9 (maag) kadang lupa waktunya makan tapi masih belum makan juga biasanya sih kalo ada kiriman barang dan kerjaan belum selesai dan no 12 (sakit pinggang) karena keenakan didepan laptop saking asyiknya browsing dan blogwalking...
    Tapi semua panyakit yang aku alami asalnya dari rasa malas nih Dok, gimana yah cara menghilangkan rasa malas kayak gitu???

    BalasHapus
  4. To Rudy,
    Saya berprinsip kesehatan nomer satu. lain2nya menyusul.

    Kalau sudah tahu penyakit dpt dicegah maka itu lebih baik.

    Kalau Low batere bagaimana alat/manusia dapat kerja ddgn baik bukan?

    Jagalah keseimbangan antara kerja dan istirahat/makan.

    Malas adalah musuh. Kadang kita sulit mengatasi musuh yg ada dlm diri kita sendiri.

    Mestinya kita dapat mengatasi musuh itu, kalau kita mau menang dalam hidup kita yang pendek ini bukan?

    Salam sukses.

    BalasHapus
  5. Oke deh Dok mulai sekarang aku akan selalu jaga kesehatan karena hidup rasanya hambar jika kita dalam keadaan sakit...
    Tapi berusaha akan lebih baik jika kita juga selalu berdoa kepada-Nya...
    Makasih banget Dok atas solusinya..
    Salam Sukses juga.

    BalasHapus
  6. To Rudy,

    Marilah kita saling mendoakan agar kita sama-sama sukses. Amin.

    BalasHapus
  7. Anonim12:52 AM

    Selamat malam Dok,boleh saya bertanya dok? Saya punya keluhan sakit pegal pada belikat kanan saya..sudah sering diurut..sembuh tapi cuma bertahan 2-3 hari..lalu kambuh lagi..trus menjalar pegalnya sampai dengan bantalan ibu jari tangan kanan saya dok..kadang kalo pegang pulpen suka jatuh (lagi menulis misalnya)..kenapa dok ya? mohon pencerahannya..terima kasih sebelumnya.

    vida dadi
    Tangerang-Banten

    BalasHapus
  8. To Anonymous,

    Pekerjaan anda sehari-hari apa? Sering angkat benda berat dg tangan tangan?

    Kalau ya , maka kemungkinan o.k. kelelehan otot.
    Penobatan yang sederhana, anda dapat minum tablet Paracetamol 500 mg 3 x 1 /hr dan Neurotropik vitamin ( B1, B6, b1 2 ) dg nama dagang dan terjual bebas di apotik terdekat spt Neurobion, Bioneuron, dll merk 2 x 1 hari/hr selama 5 har. Gosok dg obat gosok / balsem yg mdg minyak Gandapura ( methyl salisilat ).

    Bila tidak ada perbaikan sebaiknya anda memeriksakan diri kpd dokter terdekat.

    BalasHapus
  9. terkadang situasi, keadaan, hobi, lingkungan memaksa kita tuk berbuat hal-hal yang merusak kesehatan kita.

    BalasHapus
  10. To Handout, benar. Musuh yang paling susah dilawan adalah musuh yg ada di dalam diri kita sendiri.

    Dengan melihat kejadian dari orang lain sebenarnya kita dapat merubah sikap agar dapat hidup lebih sehat. Amin.

    BalasHapus
  11. Assalamualaikum wrt wbt.

    Jika saudara/i masih lagi mencari ubat bagi penyakit yang dialami maka saya syor agar diluang sedikit masa menonton video bukti keberkesanan ubat Pati Mengkudu (Ratu Tumbuhan) Enzim Noni BSY di sini sini http://refleksi-alkiram.blogspot.com/2010/12/video-bukti-keberkesanan-ubat-enzim.html


    Semoga ALlah memberi ubat bagi penyakit yang kita alami Insya Allah.

    BalasHapus
  12. To Abu Sofeyyah Ad Dusuqy,

    Terima kasih sudah berkunjung.
    Sebenarnya kalau sudah tahu maka kita jadi lebih paham cara pencegahannya, o.k. mencegah lebih baik dan lebih murah dari pada mengobati.
    BUah Noni ( Mengkudu ) saya baca ada banyak khasiatnya, tetapi tidak untuk semua penyakit.
    Salam.

    BalasHapus
  13. wow...posting yg luar biasa gan...
    ane sepakat dech...kita emang hrs bisa ngejaga kesehatan diri kita dan juga lingkungan tentunya....
    makasih gan dah mau share dengan banyak org...
    salam sukses u kita semua...
    ane tgu kunjungan baliknye....
    kang wahono

    oh ya laporan gan...
    ane follow no 34 gan....
    ane tgu folbacknya di lapak ane yg ini :
    http://wahonobae.blogspot.com

    BalasHapus
  14. To Kang Wahono,

    Terima kasih sudah berkunjung dan menjadi follower Blog saya. Semoga dapat bermanfaat.
    Salam.

    BalasHapus
  15. bener bgt apalagi klo pola hidup g sehat

    BalasHapus
  16. To Nuvio, eMingko Blog,

    Terima kasih sudah berkunjung dan memberi komentar.

    eMingko Blog, a nice Blog Keep Bogging.

    Salam.

    BalasHapus